22 November 2019

Review Biolane Essential Cleansing Emultion



Halo semuanya... Balik lagi mau bahas tentang perbayian nih. (((perbayian))) >_<
Ceritanya, kurang lebih sebulan ini saya menggunakan Biolane Essential Cleansing Emultion buat mandi si bungsu. Sejujurnya, saya baru tahu dan baru lihat merek ini pertama kali, nih. Waktu itu lagi main ke PVJ Bandung. Terus pas jalan-jalan gak sengaja lihat booth-nya Biolane ini di Mom and Kids Fair. Yaudah saya beli satu botol cleansernya yang ukuran 750 ml. Kebetulan ada diskon yang harga aslinya 300.000 lebih jadi 150.000 aja. Kali ini saya tuliskan honest review Biolane Essential Cleansing Emultion.



Udah sebulan ini saya nyobain Biolane untuk mandi si bungsu dan terkadang saya pakai juga buat pencuci wajah saya.

Memilih sabun mandi buat anak-anak terutama buat bayi menurutku tuh emang nggak bisa sembarangan. Karena kalo asal pakai sabun taruhannya kulit bayi bisa kering, gatal-gatal, bahkan sampai iritasi.

Beberapa hari yang lalu, leher Arfan kemerah-merahan karena biang keringat dan gatal. Pas udah pakai Biolane Essential Cleansing Emultion ini cepat ilang biang keringatnya.
Kulitnya juga lebih bersih dan lembut.

Review Biolane Essential Cleansing Emultion


Biolane merupakan produk perawatan bayi dari Perancis. Kalau gak salah masuk ke Indonesia sejak tahun 2017.
Produknya nggak cuma Essential Cleansing Emultion aja tapi ada banyak.

Biolane Essential Cleansing Emultion sendiri bisa buat bersihin wajah dan tubuh bayi.

Klaim Produk:

  • Mengandung Hydra Bléëine formula alami yang menutrisi dan membantu melembutkan kulit bayi.
  • Formulanya bebas paraben, bebas detergent dan tidak pedih di mata.
  • Membantu membersihkan wajah dan tubuh bayi.
  • Tidak menyebabkan kulit menjadi kering.
  • Memberikan segala kebaikan yang dibutuhkan kulit bayi
  • Mencegah dehidrasi pada kulit bayi yang sensitif



  • Menjaga kulit bayi untuk tetap halus, lembut, dan wangi
  • Bertekstur lembut, bebas detergent, dan tidak pedih di mata
  • Dermatologist Tested (produk sudah teruji sehingga aman digunakan untuk bayi)
  • Aroma menyegarkan dan tahan lama

Cara Menggunakan:
Gunakan pada kulit yang telah dibasahi, busakan, dan bilas hingga bersih.

Biolane Essential Cleansing Emultion ini tidak banyak busa, malah bisa dikatakan nggak berbusa sama sekali. Di kemasannya terdapat tulisan 'guaranteed soap free' atau dijamin bebas sabun atau detergent.



Biasanya, "sabun" yang bagus itu emang sedikit busa. (sabun di sini adalah sebutan umum dari orang Indonesia untuk menyebut cleanser).

Packaging

Dari segi kemasan, ada 3. Kemasan isi 250 ml, 750 ml botol pompa dan travel pack. Botol pompanya ini bisa dikunci, putar ke depan akan terkunci, sementara putar ke samping untuk membuka.

Pada kemasannya tertulis untuk digunakan untuk bayi mulai dari 0 bulan (new born). Namun pada kenyataannya ini bisa digunakan pada orang dewasa juga, lhoh. Saya misalnya, pakai  Biolane Essential Cleansing Emultion untuk mencuci wajah karena setelahnya wajah jadi lembut.



Dari segi keharuman, Biolane Essential Cleansing Emultion aromanya soft banget seperti aroma bayi.

Repurchase? iya ntar kalau udah habis. soalnya ini dipakai sebulan juga masih banyak nggak habis-habis. Ntar beli lagi kalo pas ada diskon lagi, hahaha. 

Yaudah, segitu aja review Biolane Essential Cleansing Emultion.
Belinya dimana? bisa dibeli di store atau coba cari di marketplace kesayanganmu.

1 comment:

  1. wah.. saya malah baru tau ada merk ini. lumayan juga ya harga nya kalo gak diskon.. hehe..

    btw, mbaa.. nama anak kita sama.. Arfan.. hehehe

    ReplyDelete

Hai, terima kasih sudah membaca dan berkomentar. :)
Mohon maaf komentar dimoderasi karena banyak spam yang masuk.